Merubah Mindset

 Merubah Mindset

 Pikiran itu mencipta. Mari kita pahami kalimat tersebut. 

Ketika kita memikirkan sesuatu, maka alam semesta akan merespon apa yang ada dipikiran kita. Karena sejatinya manusia adalah wakil dari tuhan di bumi. manusia dikarunia-i keistimewaan dari makhluk lain. Sebagai contoh : Ketika kita memikirkan " Sepertinya Ini kunci rumah satu-satunya, kalau hilang akan kesulitan" dan Setelah beberapa hari kemudian kunci tersebut beneran hilang. maka apa yang terjadi, Orang yang mengatakan itu pasti kesulitan untuk masuk kerumahnya.

Jadi apa yang bisa kita ambil dari pernyataan di atas. Bahwa pikiran itu mencipta.

Yaaa....benar, Apapun yang kita pikirkan pasti akan menarik segala sesuatu yang ada dipikiran kita dan kita yakini secara utuh. Karena pikiran itu ibarat magnet yang dapat menarik apa saja yang kita pikirkan. Naaah bagaimana caranya kita merubah agar hal-hal yang kurang baik menjauh dari diri kita. Maka apa yang harus kita pikirkan... Pikirkan lah hal-hal baik dan memberdayakan. maka semesta pun akan memberikan hal-hal baik pada diri kita. Seperti Halnya ketika kita edang berbicara dengan diri sendiri. Yaitu ketika kita sedang dalam keadaan sendiri dan kita berada dalam sebuah percakapan dengan diri sendiri. maka berbicaralah hal-hal baik.

Berhati-hatilah dalam berbicara dengan diri sendiri.

Seperti dikatakan diatas, maka ketika kita sedang dalam pembicaraan dengan diri sendiri. Maka berbicaralah hal-hal baik. Seperti Saya sehat, saya bahagia, saya kaya, tuhan baik, tuhan maha segalanya, tuhan maha pemberi, hidup ini indah, semuanya mudah. Katakanlah hal-hal tadi setiap sedang dalam keadaan sendiri dan mungkin melamun. 

Jika perlu saat sebelum tidur dan bangun tidur katakanlah hal-hal yang baik. seperti saya sehat, saya bahagia, saya kaya, tuhan baik, tuhan maha pemberi, hidup ini indah, hidup ini mudah, semuanya gampang. katakanlah hal-hal tersebut selama 30 hari. maka hal-hal yang baik pun akan menuju kepad anda. Selamat mencoba

 

No comments:

Post a Comment

Ada apa dengan aplikasi mobile JKN??

 Aplikasi mobile JKN yang sebelumnya sudah cukup membantu dalam kepengurusan kesehatan, mendadak menjadi sangat tidak efektif. Hal ini keban...